Lingkarbumipertiwi – Walikota Batam bersama unsur masyarakat, menggelar halal BI halal, di Pantai Vio-Vio Kelurahan Sijantung, Kecamatan Galang yang dihadiri oleh 200 orang.
Kegiatan silaturahmi ini, akan dilaksanakan dalam satu bulan sekali, untuk mempererat silaturahmi. Apalagi, salah satu warga menjadi kandidat walaupun tidak terpilih, namun, dalam politik 2024 nanti kita tetap satu komando.
Kepala Dinas Perhubungan Kota Batam, Salim, S.Sos, mengatakan dirinya menyampaikan amanat dari Walikota tidak menghadiri kegiatan pertemuan, namun, dengan kegiatan ini bisa mempererat tali tali silaturahmi antara masyarakat dan pemerintah.
“Pada hari ini belum bisa berjumpa dengan masyarakat Galang. Semoga apa yang kita lakukan hari ini mendapat hidayah dari Alloh SWT,” kata dia, Kamis 16-05-24.
Kegiatan ini sekaligus memberikan santunan anak yatim, kepada warga setempat. Dengan pembagian santunan, salah bentuk kepedulian pemerintah kota Batam, terhadap wilayah serta masyarakat kota Batam.
“Kedepannya, kegiatan ini bisa lebih meriah dan lebih bagus lagi, mudah-mudahan nanti pak walikota Batam bisa hadir di acara selanjutnya,” tutup dia.